faktanesia.id – Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang resmi menjalin kerja sama multisektoral dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang. Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman antara Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, Dr. Nurdin dan Penjabat (Pj) Bupati Tangerang, Andy Ony di Kantor Bupati Tangerang, Tigaraksa, Senin (18/11).
Dr. Nurdin menyampaikan bahwa kerja sama ini bertujuan mempererat sinergi pembangunan di berbagai sektor antara Pemkot dan Pemkab Tangerang.
“Hari ini, saya bersama Pj Bupati Tangerang menyepakati kerja sama untuk memperkuat pembangunan bersama antara Kabupaten dan Kota Tangerang,” ujar Dr. Nurdin usai penandatanganan kesepakatan.
Lebih lanjut, Dr. Nurdin menjelaskan bahwa kerja sama tersebut mencakup berbagai bidang, seperti pendidikan, kesehatan, perekonomian, dan sektor lainnya.
“Selama ini kolaborasi sudah berjalan, namun melalui kesepakatan formal ini, kami berharap dapat meningkatkan kerja sama secara lebih optimal. Ke depannya, kami akan mengadakan pertemuan intensif untuk membahas teknis pelaksanaannya,” jelasnya.

Semntara, Pj. Bupati Tangerang, Andy Ony, menyambut baik inisiatif ini dan menegaskan pentingnya sinergi untuk kesejahteraan masyarakat di kedua wilayah.
“Kami sangat mendukung kerja sama ini. Semua upaya ini dilakukan demi kemajuan masyarakat Tangerang. Ke depan, akan ada banyak pembahasan teknis, namun yang utama adalah semangat kebersamaan, saling mendukung dan berkolaborasi demi kemajuan Tangerang secara menyeluruh,” kata Andy Ony.