faktanesia.id – Tim kampanye pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta dengan nomor urut 3, Pramono Anung dan Rano Karno, menyatakan kesiapannya untuk beradu data guna membuktikan bahwa Pilkada DKI Jakarta 2024 akan selesai dalam satu putaran.
“Kami siap beradu data, dan seiring berjalannya proses penghitungan rekapitulasi, saya semakin yakin bahwa Pilkada ini hanya akan berlangsung satu putaran saja,” ujar Charles Honoris, Bendahara Tim Pemenangan Pramono-Rano.
Dalam keterangannya di Kantor Kecamatan Tamansari, Jakarta Barat, pada Jumat, Charles menyampaikan bahwa jika ada pasangan calon lain yang optimis Pilkada akan berlangsung dua putaran, mereka juga harus mampu memberikan bukti konkret.
Menurut Charles, pihaknya percaya Pilkada akan selesai dalam satu putaran berdasarkan hasil tabulasi data formulir C1 yang dikumpulkan secara internal melalui aplikasi Sistem Informasi Rekapitulasi Elektronik (Sirekap).
“Saya ingin tahu apa dasar mereka mengklaim Pilkada akan berlangsung dua putaran, karena sejauh ini saya belum melihat atau mendengar klaim mereka didasarkan pada data C1 resmi yang diunggah oleh KPU,” tegas anggota DPR tersebut.
Tim Pramono-Rano, lanjut Charles, melakukan berbagai langkah untuk mengawal rekapitulasi suara. Selain memiliki tim internal yang bertugas menghitung suara, mereka juga mengirimkan tim pemantau ke setiap Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di Jakarta.
Pramono Anung dan Rano Karno sendiri telah mendeklarasikan kemenangan satu putaran dengan perolehan suara sebanyak 50,07 persen.
Di sisi lain, tim kampanye pasangan nomor urut 1, Ridwan Kamil dan Suswono (RIDO), mengungkapkan keyakinannya bahwa Pilkada DKI Jakarta 2024 akan berlangsung dalam dua putaran.